30 C
Semarang
Kamis, 7 Desember 2023

Mudah Menghafal 10 Nama Malaikat dan Tugasnya dengan Media Card Sort

Oleh : RohmaenI, S.Pd.I

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, Pendidikan Agama Islam adalah pelajaran yang dianggap sebagai pelajaran sulit atau susah pada materi hafalan 10 nama malaikat dan tugasnya. Hal ini menyebabkan ketuntasan belajar dan kemampuan menghafal 10 malaikat dan tugasnya rendah.

Agar peserta didik tidak merasa susah dalam pembelajaran PAI materi hafalan, sebagai guru PAI harus bisa menemukan media pembelajaran yang dapat membantu guru dalam mentransfer ilmu dan menambah wawasan peserta didik. Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang dapat digunakan guru untuk menyalurkan pesan dan dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan peserta didik sehingga dapat mendorong terjadinya proses pembelajaran.

Menurut Komalasari (2013:3) pembelajaran merupakan suatu sistem atau proses membelajarkan pembelajar yang direncanakan, dilaksanakan dievaluasi secara sistematis agar pembelajar dapat mencapai tujuan pembelajaran secara efektif dan efisien. Menurut Sudjono (2012:28) pembelajaran merupakan upaya yang dilakukan dengan sengaja oleh pendidik yang menyebabkan peserta didik melakukan kegiatan belajar. Pembelajaran adalah proses yang disengaja yang menyebabkan siswa belajar pada suatu lingkungan belajar untuk melakukan suatu kegiatan pada situasi tertentu sehingga mengubah perilaku berdasarkan pengalaman.

Media sederhana bahan dasarnya mudah diperoleh, harganya murah, cara pembuatannya tidak sulit (Djamarah 2006:126). Media Card Sort adalah media pembelajaran yang murah, mudah didapatkan, sederhana, mudah dibuat dan dapat menunjang tercapainya tujuan pembelajaran untuk mata pelajaran PAI khusus materi yang sifatnya hafalan. Card Sort berasal dari dua kata yaitu card dan sort. Card bermakna kartu dan sort bermakna sortir atau pilih. Menurut Siberman (2006:157) card sort berarti memilah dan memilih kartu. Card sort adalah kartu yang penggunaannya disortir.

Card sort dapat menciptakan kondisi pembelajaran yang bersifat kerjasama, saling menolong dan tanggung jawab dalam menyelesaikan tugas yang diberikan lewat permainan kartu. Menurut Hisyam Zaini dalam bukunya Strategi Pembelajaran Aktif, metode card sort merupakan kegiatan kolaboratif yang bisa digunakan untuk mengerjakan konsep, karakteristik, klasifikasi, fakta tentang obyek atau mereview informasi. Card sort sangat menarik untuk diterapkan dalam pembelajaran PAI pada konsep hafalan. “Menghafal nama-10 Malaikat dan tugasnya” kelas IV semester 2 di SD Negeri 1 Patukangan Kendal, sehingga siswa menjadi aktif dan termotivasi dalam kegiatan pembelajaran.

Langkah-langkah penggunaan media card sort: (1) guru menyiapkan kartu berisi tentang materi pokok sesuai dengan kompetensi yang ingin dicapai peserta didik, (2) seluruh kartu diacak/dikocok agar bercampur, (3) bagikan kartu kepada peserta didik dan pastikan masing-masing memperoleh satu kartu, (4) mintalah kepada peserta didik untuk bergerak cepat untuk mencari pasangan yang cocok/benar jawabannya, (5) mintalah setiap peserta didik yang telah menemukan pasangannya untuk menempelkan hasilnya, (6) lakukan koreksi bersama setelah pasangan berhasil menempel hasilnya di papan tulis, (7) mintalah perwakilan dari peserta didik untuk membacakan hasil sortir kartu,(8) berilah apresiasi kepada pasangan soal dan jawabannya tepat, (9) lakukan konfirmasi penyimpulan dan tindak lanjut terhadap pembelajaran hari ini.

Pengalaman belajar yang didapatkan oleh peserta didik dengan media card sort yaitu peserta didik lebih antusias dalam kegiatan belajar, lebih berwarna suasana dalam pembelajaran dan peserta didik nampak lebih aktif. Walaupun kelas menjadi ramai dan tidak terkontrol tetapi dapat mengaktifkan setiap peserta didik dalam belajar. Selain itu juga dapat mengurangi kejenuhan peserta didik dalam belajar dan meningkatkan motivasi. Dengan begitu tujuan pembelajaran dapat tercapai tanpa membosankan. (kd/ton)

Guru PAI-BP SDN 1 Patukangan


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya