30 C
Semarang
Kamis, 7 Desember 2023

Benedictus Bahagia Terima Kursi Roda

Artikel Lain

RADARSEMARANG.COM, SALATIGA – Bahagia, dirasakan Benedictus Karen Bramasta. Bocah 8 tahun penyandang disabilitas ini mendapatkan kejutan karena didatangi Pj Wali Kota Salatiga, Sinoeng N Rachmadi dan mendapatkan kursi roda.

Benedictus warga Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo ini menderita panas saat usianya 11 bulan. Beranjak 1 tahun tidak mau jalan dan dinyatakan terkena virus dari lahir tapi baru tahu saat diperiksa di rumah sakit.

“Terima kasih Pj. Wali Kota dan Dinas Sosial Kota Salatiga terhadap anak kami. Cinta kasih yang diberikan kepada kami semoga bisa bermanfaat,” kata orangtua Benedictus, Mei Susanti.

Penjabat (Pj) Wali Kota Salatiga, Sinoeng N Rachmadi mengatakan Benedictus anak hebat yang mempunyai semangat terus belajar. “Kami datang disini untuk memberikan sedikit tanda cinta. Mudah-mudahan ada manfaatnya,” katanya.

Sinoeng berpesan agar Benedictus tidak tidur malam-malam agar tubuhnya tidak cepat capek. Ia juga memberikan hadiah mainan kepada adik Benedictus berupa mobil-mobilan. (sas/fth)


Artikel Terkait

Sementara Itu ..

Terbaru

Populer

Menarik

Lainnya